Tanda tanda radang usus :
rasa sakit (mulas) pada perut bagian bawah, sering buang air besar, BAB nya cair dan berlendir (menceret). Karena banyak mengeluarkan kotoran maka tubuh si sakit jadi lemas. Ada kalanya muntah muntah, seperti ada tekanan dalam waduk perut.
Cara Mengobati radang usus :
A. Penderita harus beristirahat dengan berbaring . Kakinya hendak lah dipanaskan, misalnya dengan botol berisi air hangat.perut dikompres dengan kain lembab yang kemudian ditutup dengan kain kering. Seluruh badan hendaknya dibalut dengan selimut.
B. Bila kotorannya cair sekali dan berubah, hendaknya penderita diberi obat pencehar (kastroli, bagi orang dewasa 2-3 sendok makan) jangan diberi makan apa apa sebelum habis mencretnya, boleh minum teh yang tidak terlalu kental.
C. Bila cara di atas masih belum menunjukkan hasil maka gunakan cara dibawah ini:
Ambilah :
- 1/2 jari Rimpang lempuyung pahit
- 7 Biji adas
- 1/4 kayu pulasari
- Sedikit kayu ules
- Sebungkul Brambang merah
- Sebiji kedawung (yang sudah ditunu atau dibakar)
- 2 Buah gelam yang kering
Caranya : Ditumbuk halus, diberi air secangkir, kemudian diperas, Air perasan diminum sekali habis. Ulangi 2 kali sehari
D. Bila BABnya berwarna hitam maka gunakan resep di bawah ini:
Ambilah :
- 1/2 panjang jari RImpang kunyit
- 1 sendok teh asam kawak (asam yang sudah lama)
- sebesar biji kapari (kacang) kemayan putih.
- Garam secukupnya
- 5 sendok makan air matang
Caranya: Semua bahan ditumbuk halus, diberi air dan di peras. Air perasan diminum sekali habis. Ulangi 2 kali sehari.
E. Bila mencret hanya karena dingin (selesma) makagunakan ramuan dibawah ini tanpa obat pencahar.
Ambilah:
- 10 lembar daun jambu kelutuk (jambu biji)
- 1/2 panjang jari arang kayu jati
- 1 gelas air
Caranya: Direbus hingga airnya tinggal segelas diminum sekali habis diulangi hingga dua kali dalam sehari.
Peringatan : Jangan makan buah buahan mentah, makan yang berempah rempa, terlalu asin atau terlalu manis, Jangan minum es, susu kopi atau minuman keras. Makanlah makanan yang lunak lunak saja.